Arti Dari Statistical Significance di Statistik

Stevanus Setiawan
2 min readOct 9, 2020

--

Photo by Celpax on Unsplash

Pembahasan ini saya lakukan karena adanya perbedaan istilah signifikansi di Statistik dengan kata signifikansi dari kata-kata sehari-hari. Dan di tulisan ini saya ingin mencoba menjelaskannya.

Di statistik adanya pengujian hipotesis atau Hypothesis Testing. Dimana dibuatnya dua hipotesis yaitu Null Hypothesis dan Alternative Hypothesis kemudian seseorang yang bekerja di data mengumpulkan data untuk Menolak Null Hypothesis. Ringkasnya, hanya ada dua hasil: Menolak Null Hypothesis atau gagal menolak Null Hypothesis. Yang bisa dibilang kita tidak pernah menerima Null Hypothesis.

Mengapa? Sederhananya, Null Hypothesis adalah pernyataan yang membosankan. Pernyataan yang mengatakan data kita hanyalah sebatas pengukuran biasa. Tidak ada penemuan baru sama sekali. Sedangkan untuk Alternative Hypothesis adalah pernyataan yang menarik. Pernyataan yang mengatakan adanya sebuah penemuan baru. Atau seperti yang dikatakan Enrico Fermi:

There are two possible outcomes: if the result confirms the hypothesis, then you’ve made a measurement. If the result is contrary to the hypothesis, then you’ve made a discovery. — Enrico Fermi

Itu kenapa ilmuwan menghabiskan hidupnya untuk menolak Null Hypothesis. Semisalnya saat Galileo Galilei mengumpulkan data untuk menolak Null Hypothesis yang isi dari pernyataannya adalah bahwa matahari mengelilingi bumi. Dan itu yang Galileo Galilei dulu lakukan, dia menolak Null Hypothesis dan mengatakan bumilah yang mengelilingi matahari.

Dan karena pembahasan kita adalah signifikansi sebuah data. Maka untuk mengetahui seberapa signifikansi data kita, bisa dilakukanya Significance Test. Dan untuk menjawab judul dari pembahasaan ini: Signifikansi statistik artinya suatu klaim dari data yang kita dapatkan terjadi bukan karena sebuah kebetulan.

Jika misalnya ambil saja data kita non-parametrik (misalnya saja tinggi seseorang) kemudian ada dua kelas (misalnya laki-laki dan perempuan) dan kita melakukan Mann-Whitney U test. Lalu jika hasilnya: Menolak Null Hypothesis artinya perbedaan yang terjadi di data kita terjadi bukan karena sebuah kebetulan.

Terima kasih telah membacanya sampai selesai dan semoga membantu…

Sign up to discover human stories that deepen your understanding of the world.

Free

Distraction-free reading. No ads.

Organize your knowledge with lists and highlights.

Tell your story. Find your audience.

Membership

Read member-only stories

Support writers you read most

Earn money for your writing

Listen to audio narrations

Read offline with the Medium app

--

--

Stevanus Setiawan
Stevanus Setiawan

Written by Stevanus Setiawan

Pada Medium ini, saya menulis tentang Data Science, Machine Learning, Statistik, Filosofi, dan Penulisan.

No responses yet